Kurma menjadi salah satu buah asal Timur Tengah yang populer di Indonesia. Terutama pada saat bulan suci ramadhan, dimana umat muslim berburu kurma untuk dikonsumsi.
Jenis kurma sendiri sangatlah beragam, misalnya saja kurma ajwa, kurma sukari dan lainnya. Setiap jenis kurma mempunyai citarasa, karakteristik dan tentu saja harga yang berbeda antara satu dengan lainnya.
Sebenarnya tidak harus menunggu ramadhan, kurma bisa dikonsumsi rutin kapanpun. Jika bosan melahapnya secara langsung, Anda bisa membuat sendiri beragam produk olahan kurma.
Tidak selalu harus diolah dengan resep khusus, coba dulu membuat olahan kurma sederhana yang paling mudah dibuat.
Inspirasi Resep Olahan Kurma
Nah mari langsung saja kita simak beragam inspirasi resep olahan kurma yang sehat dan mudah dibuat yang bisa Anda contek.
1. Jus Kurma
Kandungan kebaikan nutrisi yang terdapat pada kurma memang mendatangkan khasiat untuk kesehatan tubuh.
Kandungan serat di dalamnya terbukti memang baik untuk mencegah terjadinya gangguan pencernaan seperti sambelit dan lainnya.
Kurma juga bisa dijadikan sebagai salah satu sumber energi harian yang enak dan menyehatkan.
Salah satu olahan kurma yang termudah yakni dibuat menjadi minuman jus. Dimana jus kurma ini bisa dikombinasikan dengan bahan alami lainnya seperti madu atau susu.
Di negara Yordania misalnya, Anda dapat dengan mudah menemui beragam penjual olahan kurma.
Mulai dari kurma yang diolah menjadi manisan hingga jus bisa Anda temukan di setiap sudut kota.
2. Kurma Isi
Kurma isi tadinya belum terlalu populer di Indonesia. Resep olahan kurma seperti ini masih umum ditemukan di beberaga negara bagian Timur.
Dimana buah kurma akan dibuang bijiinya lalu bagian dalamnya akan diberi beragam isian.
Yang paling umum dijadikan isian yakni pasta kacang almond, pasta keju, kacang – kacangan dan sejenisnya.
Tidak cukup hanya dengan disi saja, sebaiknya lumuri buah kurma dengan wijen lalu dinginkan di kulkas.
Setelah itu Anda bisa menikmati kurma isi dalam kondisi agak beku. Sensani rasa kurma isi tentu sangat unik tergantung jenis isian yang digunakan.
Mulai dari manis hingga asin gurih yang bercampur dengan kenyalnya daging kurma.
3. Bumbu Kurma
Untuk olahan kurma yang satu ini bukan ditujukan sebagai makanan atau minuman siap santap.
Melainkan kurma ini diolah menjadi bahan dasar bumbu untuk olahan masakan tertentu. Salah satu resep yang menggunakan bumbu kurma yakni Moroccan Lamb Tagine.
Olahan daging domba asal Morocco ini umumnya akan dilumuri dengan bumbu rahasia yang menggunakan bahan dasar kurma.
Lebih tepatnya kurma ini akan diolah menjadi saus untuk daging domba yang sudah diolah empuk tersebut.
Bagaimana, bisa dibayangkan bagaimana rasanya gurihnya daging berpadu dengan citarasa manis khas kurma dalam satu kali gigitan?
4. Bolu Kukus Kurma
Biasanya membuat bolu kukus pisang yang biasa saja? Nah kali ini Anda perlu menambahkan buah kurma sebagai salah satu bahan dasar bolu kukus.
Anda bisa mencincang halus buah kurma ke dalam adonan kue. Tidak hanya menambah citarasa manis namun dari segi aroma pun akan semakin lezat.
Saatnya membuat olahan kurma enak, sehat dengan citarasa yang lezat seperti bolu kukus kurma yang satu ini.
5. Kurcok (Kurma Coklat)
Manisnya kurma berpadu dengan gurihnya coklat memang memunculkan citarasa yang unik dan membuat ketagihan.
Ini juga bisa menjadi salah satu olahan kurma untuk dijual. Terutama pada saat momen spesial seperti hari raya lebaran dimana sajian toples ada di setiap meja.
Kurma coklat bisa menjadi salah satu isian toples yang unik, enak dan tentu saja sehat karena aman dari bahan pengawet dan lainnya.
Cara membuatnya sendiri juga terbilang mudah. Anda bisa membuang biji kurma lalu memasukan isian coklat ke dalamnya.
Sajikan dalam kondisi dingin agar lebih nikmat. Atau jika ingin menjadikannya sebagai isian toples, Anda bisa langsung menatanya dengan rapi saja.
Beragam pilihan buah kurma bisa Anda dapatkan di Mumtaz Herbal Semarang
Lebih lanjut bisa lihat di Jual Kurma Semarang
6. Pancake Kurma
Bosan makan nasi saat sahur ataupun buka puasa? Anda bisa mencoba menu baru yang justru lebih kaya nutrisi.
Salah satunya yakni pancake kurma yang teksturnya empuk dan manis rasanya. Cara membuatnya juga terbilang sangat simpel dan tidak memakan banyak waktu.
Anda bisa tetap makan sehat dan enak dengan mencoba menu olahan kurma yang satu ini.
7. Puding Kurma
Bukan sekedar puding, Anda bisa membuatnya lebih spesial dengan campuran buah kurma.
Anda hanya perlu mencampurkan adonan puding dan kurma lalu memasaknya hingga mendidih.
Setelah itu biarkan selama waktu tertentu hingga puding dingin dan teksturnya agak mengeras.
Resep puding ini bisa dikatakan sebagai salah satu takjil berbahan kurma yang bisa dicoba saat ramadhan.
Mudah, tidak membutuhkan banyak bahan serta praktis membuatnya di rumah.
Dan yang terpenting baik anak – anak maupun orang dewasa kebanyakan pasti menyukai hidangan yang satu ini.
8. Susu Kurma
Setelah di atas membahas lebih banyak soal makanan atau cemilan, kali ini ada juga ide olahan kurma dalam bentuk minuman.
Tentu saja minuman yang enak dan menyehatkan karena bahan dasarnya susu murni dan buah kurma.
Susu kurma ini bahkan sempat begitu populer dan mudah ditemukan dimanapun.
Banyak yang memproduksi olahan susu kurma secara rumahan karena prosesnya yang mudah dan tidak terlalu banyak memakan waktu.
Olahan minuman dari kurma juga bisa dikombinasikan dengan beragam bahan alami lainnya untuk menambah citarasa dan kelezatannya.
Misalnya saja dengan menambahkan ekstrak kacang almond maupun madu murni.
Untuk membuat susu kurma semakin kekinian, Anda juga bisa menambahkan beberapa jenis topping.
Misalnya saja topping jelly maupun cincau, ya? Susu kurma bisa disajikan dalam keadaan hangat maupun dingin sesuai dengan selera masing – masing.
9. Infused Water Kurma
Masih seputar olahan minuman berbahan dasar buah kurma, Anda ternyata juga bisa berkreasi membuat infused water.
Khusus minuman ini tentu saja lebih nikmat jika disajikan dalam keadaan dingin. Rasanya tentu saja manis, menyegarkan dan kaya nutrisi.
Jika suka, Anda bisa menambahkan beberapa rempah atau buah lainnya agar citarasanya semakin menyegarkan.
Lebih disarankan diamkan infused water semalam di dalam lemari pendingin sebelum esoknya dikonsumsi, ya?
10. Brownies Kurma
Kue brownis identik dengan citarasa coklat legit agak pahit yang pekat, bukan?
Nah supaya lebih menyehatkan, Anda juga bisa menambahkan buah kurma sebagai bahan dasar kue brownies.
Potong atau cincang kecil buah kurma sebelum dicampur ke dalam adonan. Agar lebih enak tambahkan juga beberapa potongan buah kurma di atas kue sebagai topping.
Produk olahan kurma yang satu ini terbilang banyak idola, tua maupun muda sangat suka dengan kue brownies. Membuatnya untuk konsumsi sendiri maupun dijual sama – sama menguntungkan, lho.
Dibuat untuk sendiri boleh dikatakan sebagai penghematan dan saat dijual itu akan memberikan keuntungan dan tambahan pemasukan.
Kesimpulan
Bagaimana, dari pembahasan beragam inspirasi resep olahan kurma di atas kira – kira mana yang paling menarik? Anda bisa membuatnya sendiri di rumah atau membeliinya di pedagang yang terpercaya.
Snack atau minuman berbahan dasar kurma tidak hanya enak namun juga menyehatkan karena mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Selamat mencicipi beragam olahan kurma seperti di atas, ya?
Layanan Gratis Ongkir dan Bayar ditempat untuk wilayah Semarang.
Sejak 2011 dipercaya oleh ratusan konsumen di Semarang, hingga berbagai daerah.