Propolis Melia Kuning
Rp90,000.00 Rp75,000.00
Propolis berfungi sebagai zat kekebalan sarang dan tubuh lebah dari bakteri, virus, jamur dan pollutan lainnya. Berdasarkan hasil penelitian di berbagai negara, propolls berfungsi membantu memperbalkl daya tahan tubuh pada manusia.
Nama Produk | : Propolis Melia Kuning |
Isi Bersih | : 6 ml |
Diproduksi Oleh | : Herbal Science SDN. BHD |
Deskripsi
Propolis melia merupakan produk propolis yang diproduksi oleh Herbal Sciene SDN. BHD Malaysia yang kemudian didistribusikan oleh PT Melia Sehat Sejahtera. Propolis sendiri sudah luamayan populer dikenal masyarakat sebagai obat alami yang punya banyak manfaat untuk kesehataan tubuh.
Jual Propolis Melia Semarang
Propolis Melia bisa Anda beli di apotik terdekat atau toko herbal salah satunya di Mumtaz Herbal Semarang, Anda bisa datang langsung ke toko kami di Jl. Gondang Raya no. 4 Tembalang Semarang. (Maps: Propolis Melia Semarang )
Atau Anda bisa melakukan pemesanan Propolis Melia secara online melalui WhatsApp kami di 0813 9118 4163 (Klik nomor langsung chat WA)
Mumtaz Herbal tidak hanya melayani pembelian Propolis Melia di kota Semarang saja, tapi juga di daerah lain di seluruh indonesia terutama di daerah sekitar kota Semarang seperti Ungaran, Ambarawa, Bawen, Salatiga, Demak, Mranggen, Gubuk, Grobogan, Purwodadi, Kaliwungu, Cepiring, Pegandon, Kendal.
Propolis sendiri merupakan getah alami yang dihasilkan oleh lebah saat membuat sarang. Getah tersebut terbuat dari campuran air liur lebah, beeswax (lilim lebah) dan beberapa kandungan lainnya. Tekstur propolis lengket dan umumnya berwarna coklat.
Para peneliti telah menemukan. ada kurang lebih 300 jenis senyawa aktif yang ada dalam kandungan propolis lebah. Senyawa tersebut diantaranya resin, balsam, minyak aromatik, serbuk sari dan bahan organik lainnya.
Manfaat Propolis Untuk Kesehatan
1. Membantu Mempercepat Proses Penyembuhan Luka
Propolis mempunyai senyawa khusus yang dinamakan pinocembrin yaitu Flavonoid yang berfungsi sebagai antijamur.
Sifat Anti radang dan antimikroba yang dimiliki oleh propolis dapat digunakan untuk membantu penyembuhkan luka.
Sebuah studi yang memiliki judul Propolis new fronter for wound healing? menemukan jika propolis dapat membantu orang yang mengalami luka bakar traumatis.
Kehadiran senyawa ini dapat mendukung pemulihan lebih cepat dengan membantu mempercepat pertumbuhan sel baru.
2. Memiliki Sifat Anti Bakteri dan Antijamur
Studi lain yang memiliki judul Effect of propolis on mast cells in wound healing menyebutkan jika ekstrak alkohol propolis salep juga memiliki peran.
Manfaatnya lebih efektif dalam mengurangi sel mati yaitu peradangan serta memperlambat penyembuhan luka.
3. Membantu Mengatasi Herpes Genital
Salah satu manfaat propolis yang lain yaitu meredakan herpes genital.
Salep yang memiliki kandungan propolis 3%, seperti Herstat atau Coldsore-FX, dapat membantu mempercepat waktu penyembuhan.
Manfaatnya bisa membantu mengurangi gejala pada luka dingin dan luka akibat herpes genital.
Pada sebuah penelitian yang dilakukan oleh Jose M Sforcin berjudul Biological Properties And Therapeutic Applications of Propolis.
Studi tersebut menjelaskan, ketika propolis topikal dioleskan 3 kali sehari pada luka, dapat membantu menyembuhkan luka dingin lebih cepat.
Para peneliti juga menemukan krim propolis tidak hanya mengurangi jumlah virus herpes, tapi juga mencegah herpes kambuh.
4. Mencegah Tumbuhnya Sel Kanker
Selain dapat mengobati luka dan herpes, propolis juga dianjurkan sebagai obat kanker.
Menurut sebuah studi yang berjudul The Immunomodulatory and anticancer properties of propolis beberapa efek antikanker dari zat tersebut ialah:
- Berfungsi mencegah sel kanker berkembang biak
- Mengurangi kemungkinan tumbuhnya sel kanker
- Memblokir dan mencegah jalannya sel kanker lainnya
5. Membantu Mengontrol Gula Darah
Sebuah penelitian menunjukan bahwa mengkonsumsi propolis bisa membantu menurunkan kadar gula darah.
Manfaatnya bisa mempengaruhi kadar insulin atau meningkatkan resistensi insulin.
Penelitian dalam hindawi bahwa dalam beberapa tahun terakhir ini ada banyak penelitian yang dilakukan.
Diketahui bahwa dalam kandungan propolis ada senyawa hipoglikemik dan mempunyai beberapa efek positif pada komplikasi diabetes.
6. Membantu Menyembuhkan Demam Berdarah
Pada tahun 2010, HDI group Companies Indonesia melakukan uji klinis pertama kali pengobatan berbasis madu propolis.
Ada sebuah uji klinis yang dilakukan untuk penyembuhan 50 pasien demam berdarah di RS Persahabatan, Jakarta Timur.
Dengan memberikan memberikan 300 miligram ekstrak madu propolis kepada pasien setiap hari hasilnya diyakini menunjukkan perbaikan.
Dalam kurun waktu 2-3 hari, menunjukan adanya peningkatan jumlah trombosit dan penurunan demam.
Meski demikian, uji klinis ini masih memerlukan tahapan penelitian dan beberapa uji klinis lainnya.
7. Membantu Mengatasi Gangguan Pencernaan
Sebuah penelitian memperlihatkan propolis dapat membantu mengobati gangguan pencernaan.
terkhusus gangguan pencernaan seperti kolitis ulserativa, kanker saluran pencernaan, serta bisul.
Komponen aktif yan ada dalam propolis, termasuk diantaranya asam caffeic phenethyl ester (CAPE), artepillin C, kaempferol, dan galangin.
Senyawa tersebut telah terbukti efektif membantu menghilangkan patogen, termasuk H. pylori.
8. Mencegah Gigi Berlubang
Sebuah studi dari Biological & Pharmaceutical Bulletin memperlihatkan propolis asli bisa membantu melawan gigi berlubang.
Dalam penelitian laboratorium, para ilmuwan menemukan bahwa senyawa yang ditemukan dalam kandungan propolis, dapat membantu menghambat pertumbuhan Streptococcus mutans.
Streptococcus mutans merupakan bakteri mulut yang diketahui berkontribusi pada perkembangan gigi berlubang.
Studi tersebut memperlihatkan bahwa propolis juga dapat membantu menghentikan Streptococcus mutans menempel di gigi.
9. Meredakan Kemerahan pada Wajah
Propolis juga memiliki manfaat untuk membantu meredakan peradangan pada wajah.
Peradangan sendiri dapat disebabkan oleh berbagai hal yang bersifat internal atau eksternal.
Masalah eksternal yang umumnya menyebabkan kemerahan pada wajah adalah cuaca yang terlalu dingin atau reaksi dari kosmetik.
Sementara reaksi internal umumnya diperoleh dari makanan serta tingkat stres yang dialami.
10. Membantu Mengontrol Sel Kulit Mati
Manfaat propolis juga bisa dipakai untuk membantu mengontrol sel kulit mati.
Sel kulit mati bisa menjadi salah satu penyebab wajah berjerawat.
Kulit mati yang tidak mengelupas dapat menjadi penyumbat pori-pori dan menghalangi kebersihan kulit
Tersumbatnya pori-pori dapat membuat kulit mudah muncul jerawat.
11. Membantu Menurunkan Tekanan Darah
Dalam sebuah studi yang berjudul The Role of Propolis in Oxidative Stress and Lipid Metabolism: A Randomized Controlled Trial, propolis terbukti dapat membantu menurunkan tekanan darah sistolik maupun diastolik.
Meski demikian, kondisi tersebut dapat terjadi ketika mengonsumsi propolis sebanyak 2 kali dalam satu hari serta dikonsumsi dalam kurun waktu 3 bulan.
Meskipun demikian, masih dibutuhkan penelitian yang lebih lanjut mengenai manfaat propolis menurunkan tekanan darah.
12. Memiliki Kandungan Antioksidan yang tinggi
Sebagian besar senyawa dalam propolis adalah polifenol yakni antioksidan yang dapat membantu melawan penyakit serta kerusakan dalam tubuh.
Secara spesifik, propolis memiliki kandungan polifenol yang disebut flavonoid. Flavonoid dihasilkan dalam tumbuhan sebagai bentuk perlindungan.
13. Membantu Memberantas Jerawat
Penelitian berjudul Bee Products in Dermatology and Skin Care menunjukkan bahwa produk lebah alami bisa dipakai untuk perawatan wajah.
Dalam propolis mengandung racun lebah atau apitoksin berwarna kuning cerah.
Kemudian, apitoksin ini dimurnikan serta diolah untuk bahan kosmetik sebagai anti penuaan, antiradang, antibakteri, antijamur, serta antivirus.
Aturan Pakai Propolis Melia
Diminum 2 kali sehari dengan cara meneteskan 5 tetes Melia Propolis dicampur ke dalam 1 gelas air
Cara Penyimpanan Propolis Melia
Simpan di tempat yang kering dan terhindar dari sinar matahari secara langsung, simpan pada suhu 30° C
Untuk pemesanan Propolis Melia Anda bisa langsung WA ke nomor kami di 0813 9118 4163 (Klik nomor langsung chat WA)
Hanya pelanggan yang sudah login dan telah membeli produk ini yang dapat memberikan ulasan.
Ulasan
Belum ada ulasan.